Jadi Imam Tarawih, Bacaan Al-Qur’an Siswa MAN Tanjungbalai Tuai Pujian

Tanjungbalai (Humas). Bertema suasana malam yang sunyi di malam keempat belas bulan Ramadan, salah satu siswa MAN Tanjungbalai memikat hati para jamaah. Ini berkat lantunan ayat-ayat Al-Qur’an saat ia menjadi imam shalat tarawih di Masjid Al Ikhwan, Kelurahan Selat Lancang, Kecamatan Datuk Bandar Timur, Kota Tanjungbalai, Kamis (10/03/2025).

Muhammad Alfi, siswa kelas XII-6 yang kerap disapa Alfi ini membuktikan kemampuannya menjadi seorang imam. Sebagai siswa yang sudah menghafal 5 juz, Alfi menjadi siswa MAN Tanjungbalai yang ikut berpartisipasi dalam kegiatan Ramadhan tahun ini.

Menurut penuturan Ju’adil Hafiz, S.Pd., guru mata pelajaran mulok sekaligus guru pembimbing ekstrakulikuler tahfiz, Alfi menjadi imam tarawih ini sebagai salah satu rangkaian praktik dari pembelajaran yang selama ini telah diajarkan.

“Hari ini saya membawa siswa saya menjadi imam tarawih di sini. Ini merupakan bagian dari ujian praktik. Karena ananda Alfi ini sudah kelas XII, jadi sudah saatnya kita bawa dia ke masyarakat untuk mengimplementasikan ilmu yang dia peroleh,” ungkap Hafiz.

Melalui langkah ini, Hafiz berharap, suatu saat nanti Alfi mampu menjadi hafiz Qur’an dan imam yang baik dalam memimpin shalat berjamaah.

“Mohon maaf juga kepada Bapak dan Ibu sekalian, para jamaah shalat tarawih, jika nanti ada kesalahan atau sesuatu yang kurang tepat dalam melaksanakan tugasnya. Mohon maklum dan semoga ini menjadi semangat bagi Alfi untuk terus belajar,” tutup Hafiz.

Apresiasi juga datang dari Ketua Badan Kemakmuran Masjid Al Ikhwan, H.Edi menyampaikan “Kami sangat berterima kasih kepada bapak dan ibu guru yang telah mendidik siswa tersebut sehingga mereka mampu menjadi imam sholat tarawih,” ungkap Edi.

Hal senada disampaikan Wakil Kepala MAN Tanjungbalai Bidang Akademik, Muhammad Hifni, S.Pd,M.Pd.

“Saya mendukung penuh adanya kegiatan siswa Madrasah yang menjadi imam shalat tarawih. Belajar Al Qur’an pasti akan memberikan keberkahan dan saya sendiri juga merasakan keberkahan tersebut,” ungkap Hifni. (Map)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *