Peduli Kemanusiaan, PMR MAN Tanjungbalai Gelar Donor Darah

Tanjungbalai (Inmas). Madrasah Aliyah Negeri Tanjungbalai gelar kegiatan donor darah yang bekerja sama dengan Palang Merah Indonesia (PMI) Kota Tanjungbalai bersama Peserta didik yang tergabung dalam Palang Merah Remaja, Rabu (18/9).

Staf Wakil Kepala Madrasah bidang Kesiswaan, Muhammad Hifni, M.Pd mengatakan kegiatan donor darah ini diikuti oleh beberapa orang Guru dan Staf Tata Usaha sedangkan untuk Siswa hanya digelar kegiatan cek golongan darah.

“Antusias Guru dan Staf Tata Usaha MAN Tanjungbalai yang mendaftarkan dirinya untuk menjadi pendonor banyak sekali namun beberapa dari mereka dibatalkan pengambilan darahnya karena setelah dilakukan pengecekan kadar HB darah mereka rendah, ada juga yang tekanan darahnya tinggi, sehingga dibatalkan untuk melakukan pengambilan darah,” ungkap Hifni.

Hifni mengharapkan semoga program donor darah ini terus bisa dilaksanakan di MAN Tanjungbalai yang bekerja sama dengan PMI Kota Tanjungbalai.

Sementara itu, Pembina Ekstraskurikuler Bidang PMR MAN Tanjungbalai, Rezeki Pradamayanti, S.Pd menyampaikan bahwa manfaat yang diperoleh dari mendonorkan darah untuk kesehatan diantaranya adalah menurunkan risiko kanker, membakar kalori, membantu menurunkan berat badan.

Lebih lanjut Rezeki mengatakan kegiatan donor darah ini adalah menunjang program pemerintah dalam penyediaan stok darah dan akan diserahkan ke Palang Merah Indonesia (PMI) Kota Tanjungbalai, agar bisa berguna bagi para pasien yang membutuhkan pertolongan atau bantuan darah.

Kepala MAN Tanjungbalai, Khoirul Amri Hasibuan, S.Pd, M.Pd mengapresiasi kegiatan donor darah yang merupakan program dari PMR MAN Tanjungbalai yang sangat bermanfaat dan berterima kasih kepada tenaga pendidik dan kependidikan yang telah menyumbangkan darahnya untuk misi kemanusiaan karena dengan setetes darah dapat menyelamatkan ratusan bahkan ribuan manusia.

“Melalui kegiatan donor darah ini, saya mengharapkan adanya semangat dan kesadaran dalam diri kita masing-masing akan pentingnya persaudaraan dan saling tolong-menolong antar sesama manusia. Semoga melalui kegiatan ini, kita menjadi semakin peduli akan penderitaan sesama yang membutuhkan,” tambah Khoirul Amri. (Ans)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *